Haddad and Winchester's Clinical Management of Poisoning and Drug Overdose


Haddad and Winchester's Clinical Management of Poisoning and Drug Overdose 4th Edition berisi uraian informasi-informasi esensial yang dapar dijadikan referensi dalam membuat analisis dan diagnosis klinis oleh kalangan profesional di bidang kesehatan terhadap kasus yang berhubungan dengan racun. Buku ini memuat paparan yang menjelaskan dasar-dasar toksikologi, racun, dan tatalaksana penanganan kasus-kasus keracunan dalam berbagai situasi serta akibatnya pada sistem organ. Situasi-situasi yang diangkat dalam buku ini di antaranya adalah keracunan dalam rumah tangga, lingkungan industri dan lingkungan umum, penggunaan pestisida, logam-logam dan mineral beracun, zat untuk meningkatkan kinerja dan kesadaran, penggunaan analgesik, racun dari sumber biologis, penggunaan obat-obat CNS, antimikroba, kemoterapi, imunosupresan, obat-obat kardiovaskuler dan endokrin, obat-obat herbal dan tradisional sebagai alternatif dan komplementer, serta penggunaan racun dalam peristiwa terorisme dan bencana. Selain penatalaksanaan, buku ini juga memuat aksi kerja racun dan keracunan dalam sistem organ serta mekanisme terapi yang digunakan.