Berita / Bedah Buku Perpustakaan BPOM: Sumber Daya Manusia Pengawasan Obat dan Makanan 2045

Bedah Buku Perpustakaan BPOM: Sumber Daya Manusia Pengawasan Obat dan Makanan 2045

Rabu, 15 Oktober 2025 - Perpustakaan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyelenggarakan kegiatan Bedah Buku bertajuk Sumber Daya Manusia Pengawasan Obat dan Makanan 2045: Menyiapkan Talenta Pengawasan Unggul, Digital, dan Global Menuju Indonesia Emas bertempat di Perpustakaan BPOM, Gedung Athena Lantai 2, Jakarta. Kegiatan ini dihadiri peserta di lingkungan Badan POM Pusat baik secara daring maupun luring dan dibuka secara resmi oleh Bapak Ali Muharam selaku Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Pengawasan Obat dan Makanan, dengan sambutan pembukaan yang menegaskan pentingnya menumbuhkan budaya membaca, literasi, dan komitmen pengembangan SDM di lingkungan BPOM. Dalam sambutannya, Kepala PPSDM POM menekankan bahwa kegiatan ini diharapkan memberi inspirasi dan nilai praktis bagi pegawai BPOM untuk menerapkan hasil pembelajaran dalam tugas sehari-hari serta memperkuat komitmen organisasi terhadap pengembangan SDM yang unggul dan berintegritas. 

Kegiatan ini dipandu oleh Asril Sapli (Pustakawan BPOM) sebagai moderator, dengan narasumber utama Bapak Perdhana Ari Sudewo, S.Psi., M.A.B. sebagai seorang Widyaiswara di PPSDM POM sekaligus sebagai penulis buku “Sumber Daya Manusia Pengawasan Obat dan Makanan 2045: Menyiapkan Talenta Pengawasan Unggul, Digital, dan Global Menuju Indonesia Emas” yang akan dibedah pada kegiatan kali ini. Dalam paparannya, Perdhana Ari tidak hanya memaparkan kerangka pemikiran dan peta jalan strategis yang termuat dalam buku, tetapi juga membagikan pengalaman penulisan serta contoh praktik yang relevan bagi pengembangan kompetensi pengawas di era digital, menekankan pentingnya literasi, komitmen pimpinan, dan kolaborasi lintas unit untuk merealisasikan visi jangka panjang.

Pokok-pokok materi yang dibahas mencakup visi dan tantangan pengawasan menuju Indonesia Emas 2045 serta urgensi menghadirkan SDM yang adaptif terhadap produk dan teknologi baru; profil SDM ideal yang memadukan kompetensi teknis (enam fungsi pengawasan), literasi digital, regulatory intelligence, dan kemampuan kepemimpinan; model pengembangan kompetensi berbasis fungsi dan jalur karier spesialisasi; serta transformasi digital melalui pemanfaatan AI, big data, IoT, blockchain, e-registration, dan sistem pengawasan pintar untuk pengawasan berbasis risiko. Selain itu dibahas skema sertifikasi berjenjang dengan 34 jenis spesialisasi dan peta jalan yang terbagi menjadi empat fase (konsolidasi & digitalisasi 2025–2030; implementasi smart system 2031–2035; SDM berstandar global 2036–2040; dan sistem pengawasan berkelanjutan 2041–2045).

Kegiatan ini diharapkan memperkuat literasi regulasi dan teknologi di kalangan pengawas, mendorong implementasi rekomendasi strategis ke program pengembangan SDM BPOM, serta menjadi pijakan bagi rencana pelatihan, sertifikasi, dan inisiatif corporate university yang akan memperkuat kebijakan internal dan pembinaan karier PFM.

 

Jam Layanan

  • Senin - Kamis
    09.00 - 15.30 WIB

Info Kontak

  • Gedung Athena, Lantai 2, Badan POM, Jalan Percetakan Negara No. 23, Jakarta Pusat 10560

  • +62 21 4244691 / 42883309 / 42883462 ext.1007

  • 6281 21 9999 533 (SMS)

  • Support: perpustakaan@pom.go.id

  • Instagram - Perpustakaan BPOM

Statistik Pengunjung

  • Hari Ini: 5

  • Kemarin: 24

  • Minggu Ini: 101

  • Bulan Ini: 539

  • Total: 345547

  • Sedang Online: 0

Social Media

Penilaian Anda

2022 BPOM All rights reserved.

Mohon isi form di bawah ini!

Layanan Referensi Perpustakan BPOM